Laman

TOP POPULER

Selasa, 19 Juni 2012

Wah KFC Merusak Hutan di Indonesia




foto-menarik.blogspot.com - Wah KFC Merusak Hutan di Indonesia
Berberapa hari yang lalu situs resmi Greenpeace meluncurkan sebuah laporan yang mengejutkan banyak pihak, mereka menunjukkan bahwa KFC menggunakan produk kemasan yang berasal dari hutan alam Indonesia, dipasok oleh Asia Pulp and Paper (APP). Uji forensik di tiga pasar yaitu Inggris, Cina, dan Indonesia membuktikan bahwa terdapat serat kayu alam pada sejumlah kemasan KFC, termasuk kemasan bucket ayamnya

Laporan yang berjudul 'Bagaimana KFC Terlibat Perusakan Hutan' (1), memperlihatkan kemasan KFC diproduksi menggunakan sumber kayu alam dari hutan Indonesia, rumah bagi spesies terancam punah termasuk diantaranya Harimau Sumatera. Di laporan ini juga menjelaskan bagaimana KFC maupun perusahaan induknya Yum! Brands tidak memiliki kebijakan yang mencegah produk dari deforestasi memasuki rantai pasokan mereka.
"KFC merupakan merk ternama yang tertangkap basah terlibat  perusakan hutan yang mendorong kepunahan satwa langka, seperti Harimau Sumatera. Pelanggan KFC di seluruh dunia pasti akan terkejut mengetahui bahwa kemasan makanan cepat saji ini berasal dari perusakan hutan", kata Bustar Maitar, Kepala Jurukampanye Hutan Greenpeace Indonesia.
Di Louisville, Kentucky hari ini, aktivis Greenpeace melakukan aksi menggantung banner bergambar Harimau Sumatera pada tiang utama di depan kantor pusat KFC, yang bertuliskan: "KFC Stop Merusak Rumahku."  Bangunan tersebut, dikenal dengan nama "the White House" karena mirip dengan tempat tinggal Presiden Amerika Serikat. Para aktivis di Louisville menandai dimulainya kampanye global Greenpeace untuk membujuk KFC dan Yum! Brands agar berhenti terlibat perusakan hutan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar